PICK UP ACTRESS Riko Fukumoto

PICK UP ACTRESS 福本莉子

PHOTO=Hideki Kono HAIR&MAKE=Aki Kudo
STYLING=Marie Takehisa INTERVIEW=Takashi Saito
COSTUMES COOPERATION=KAMISHIMA CHINAMI、Pretty Ballerinas

 
 

Pertama kali tampil ditheater untuk [Majo no Takkyubin]
Dengan peran Kiki yang jug pertama kali

 
 

— Film yang pertama kali kamu tampil [Nomitori Zamurai] sudah tayang. Kamu debut untuk cerita sejarah ya.

“Para pemain di lokasi shooting di Uzumasa banyak sekali yang baik terhadapku, sungguh menyenangkan. Itu juga pertama kali aku memakai rambut palsu dan juga kimono”

— Berperan sebagai gadis kota. Dahi kamu juga kelihatan.

“Saat awal aku merasa aneh, namun lama kelamaan menjadi terbiasa dengan seperti itu, dan rambut depanku jadi mudah diangkat keatas. Rambut kecil juga sulit terangkat, tapi karena tiap hari diangkat, sekarang jadi sangat mudah sekali”

— Apakah ada point yang penting saat berakting untuk cerita sejarah seperti itu ?

“Kosa kata ya. Saat harus berkata sesuatu yang tidak ada di naskah, aku terkadang bertanya bagaiman cara pengucapannya. Terkadang kata [Okasan (Ibu)] dibaca [Ka-chan]”

— Dan juga berturut-turut, karya yang akan kamu tampili mulai diumumkan, sudah bertambah sibuk kah ?

“Betul. Ada hari dimana aku ingin agar bisa lebih banyak tidur (tertawa). Sekarang di Osaka (kampung halaman) aku masuk latihan bernyanyi untuk [Majo no Takkyubin]”


— Apakah kamu pernah membayangkan kalau kamu ingin melakukan musical atau ada bayangan kamu tampil ?

“Tidak ada sama sekali. Aku pertama kali menonton tahun kemarin, [Majo no Takkyubin], menari, menyanyi…… Hanya bayangan seperti itu yang aku miliki”

— Sebagai penonton yang telah menonton [Majo no Takkyubin], apa yang kamu rasakan ?

“Adegan terakhir dimana Kiki menyelamatkan Tonbo, sungguh mengesankan. Ada Projection Mappingnya, dan melayang dengan wire”

— Saat mendengar kalau kamu akan tampil sebagai Kiki ?

“Awalnya khawatir apakah akan baik-baik saja. Tentu aku senang, tetapi aku masih cemas apakah aku bisa menjalankannya dengan baik, sampai kita tampil pasti akan sulit sekali, itu yang aku pikirkan. Dan ada pressure juga karena, tahun kemarin yang memerankan Kiki, Moka Kamishiraishi-san, sangat hebat sekali”

— Memakai pita besar, dan membawa sapu, kamu sudah berphoto dengan menggunakan kostum Kiki ya.

“Ya. Gaya rambut dan pitanya lucu sekali, perasaanku menjadi senang. Teman-temanku juga bilang bahwa aku cocok sekali, aku jadi senang”

— Untuk latihan menyanyinya seperti apa ?

“Dimulai dari latihan bicara dasar. Dan mengeluarkan sekarang, sekarang sedang latihan menyanyikan lagu”

— Cara menyanyi di musical ?

“Ada. Berbicara seperti bernyanyi, itu yang berbeda dengan bernyanyi biasa. Kalau di karaoke biasanya aku bernyanyi dengan falsetto, tapi di musical kamu harus mengeluarkan suara natural kamu setinggi mungkin. Itu sangat sulit, tanpa falsetto, seberapa tinggi suara natural yang bisa kamu keluarkan, itu bagian yang harus semangat”


— Dari bernyanyinya saja sudah cukup sulit ya ?

“Betul. Sulit, namun saat suara tinggi bisa keluar dari suara naturalku, membuat aku senang, menyenangkan”

— Setelah tahun lalu kamu menonton, ada adegan yang ingin kamu lakukan yang sudah kamu tunggu-tunggu ?

“Adegan dimana saat di toko roti berkejaran dengan Tonbo-kun, dan juga saat terbang dengan sapu, aku suka tempat yang tinggi”

— Sewaktu kecil kamu juga melihat mimpi terbang dengan sapu ?

“Saat melihat burung terbang, aku berpikir enak ya. Saat SD, saat sedang piket dikelas, aku bermain naik sapu saat sedang ada waktu kosong (tertawa)”

— Kamu komen mengenai Kiki [Gadis yang sangat semangat dan tidak bisa diam/lincah. Benar-benar tidak mirip dengan diriku], jadi Riko-san bukan tipe yang semangat dan lincah ?

“Tidak sesemangat itu (tertawa). Tapi kalau bermain dengan teman-temanku ya aku lumayan berisik/semangat mungkin”

— Apa ada yang membuatmu semangat akhir-akhir ini ?

“Ada. Saat tamasya terakhir saat SMA, kita pergi ke Kobe. Chinatown, Harborland, café…. Sungguh menyenangkan, hura-hura”

— Ada komentar [Kishimoto (Koki) yang tampil berkata bahwa bagian pendirian yang kuat adalah bagian mirip denganku, aku senang sekali]. Ada bagian didirimu yang berpendirian kuat ?

“Hm……. [Tegas ya] atau [Kamu peka dengan sekitar ya] sering dibilang begitu”

— Tipe yang menjadi pengurus OSIS ?

“Tahun kemarin aku menjadi ketua kelas untuk kelasku. Berdua dengan temanku, kita mengobrol [Mau lakukan hal yang tidak kita lakukan ?], dan saat cultural event, kita berdiri didepan kelas dan menentukan akan melakukan apa, benar-benar sibuk tetapi senang karena bisa kita lakukan. Karena tahun kedua adalah tahun terakhir bisa ikut acara tersebut”


— Di cultural event itu, kelas kamu melakukan apa ?

“Kita membuat dunia [Harry Potter] di kelas kita, dan juga melakukan game. Aku bagian menjelaskan cara bermain”

— Di setting cerita, Kiki saat berusia 13 tahun meninggalkan kampung halamannya untuk berpetualang, kalau Riko-san saat 13 tahun seperti apa ?

“Kelas 1 SMP ya ? Banyak berbicara sepertinya. Lebih banyak stamina dan berlari-lari disekolah. Sekarang jarang berlari, dan olahraga saat jam pelajaran saja (tertawa)”

 
 

Di sekolah biasa menggunakan aksen Osaka
Dan nyeletuk [enak saja !] (tertawa)

 
 

— Dan juga opening theme untuk anime [Hisone to Masotan] yang dimana kamu bernyanyi untuk CD [Shojo “wa” Ano Sora “wo” Wataru] sedang dijual. Kamu juga ingin menjadi penyanyi ?

“Karena aku suka menyanyi, jadi aku punya sedikit ketertarikan akan hal tersebut, tetapi tidak berpikir sampai mengeluarkan CD sendiri”

— Sutradara Shinji Higuchi berkata, [Saya ingin suara nyanyian tanpa warna apapun], dari situlah Riko-san mendapatkan offer setelah beliau mendengarkan suara kamu di iklan Daikyo.

“Eh ? aku ?, sungguh kaget sekali. Padahal ada banyak yang lebih baik menyanyinya daripada aku, sampai aku berpikir, kenapa beliau memilih aku ?”

— Dan kamu rekaman tanpa latihan tarik suara sama sekali.

“Karena dibilang aku tidak usah latihan, dan juga dibilang [sebelum rekaman, pergi ke gym selama 20 menit untuk berlari dan menggerakkan tubuh, dan datang setelah merasa akan mudah mengeluarkan suara], dan aku mengikuti perintahnya, pergi ke gym, berlari dan tantang”

— Karena menjadi CD pertama untukmu, apakah ada rasa nervous ?

“Ya. Melody sebelum reff sangat sulit, setelah itu pun harus bernada tinggi, dan menjadi capek kalau bernyanyi berulang-ulang. Saat awal aku tidak terlalu bisa mengeluarkan suara, bernyanyi bersama Taisei Iwasaki-san yang membuat lagu sampai suaraku keluar, saat suaraku keluar baru direkam, seperti itu”


— Di video promosi, ada video saat rekaman, kamu bernyanyi tegak dan tidak bergerak.

“Hahaha (tertawa). Secara natural menjadi seperti itu”

— Apakah kamu menonton anime yang dimana opening songnya adalah lagu yang kamu nyanyikan ?

“Aku menonton di TV. Gambarnya sangat bagus dan liriknya sungguh keluar [bagusnya] itu yang dipikirkan, dan aku senang karena laguku disiarkan disitu”

— Dan juga lagu ini mengenai pasukan bela diri udara, memang ada takdir untuk terbang ke angkasa ya.

“Betul ya (tertawa). Aku juga sering melihat langit. Banyak juga mengambil photo langit. Saat pulang berjalan melihat bulan, aku suka langit disore hari dan mengambil photonya dirumah……. Ada banyak difolderku”

— Ada photo karya terbaikmu ?

“Ya ! Aku suka dengan photo yang aku ambil dirumahku dari sudut tertinggi. Langit sore itu indah sekali karena bermacam warna bergabung menjadi satu”

— Pekerjaan bertambah sibuk, izin libur sekolah juga bertambah ?

“Aku tetap pergi ke sekolah. Menjadi kelas 3 SMA, setiap hari ada sekitar 2 sampai 3 test kecil jadi harus belajar seperti kosa kata bahasa Inggris atau gaya penulisan kuno. Benar-benar melelahkan”


— Apakah ada perubahan kelas juga ?

“Ada. Kali ini pertama kali banyak anak yang satu kelas lagi dengan diriku, tapi aku bukan tipe yang pemalu, jadi aku ajak ngobrol siapa saja. Dan juga ada anak yang sebelumnya tidak pernah ngobrol, sekarang menjadi sering ngobrol”

— Tahun terakhir SMA ya.

“Ini akan menjadi tahun terakhir untuk semua kegiatan, cultural event juga tidak ada untuk kita karena sudah kelas 3, tapi ada event olahraga, menyanyi, menginap, jadi berusaha untuk menikmatinya selagi bisa”

— Event olahraga, berarti kemampuan olahragamu bagus ?

“Biasa. Tidak bagus-bagus amat”

— Apakah kamu berkontribusi dalam event olahraga saat kelas 2 ?

“Aku hanya ikut saat lomba menggelindingkan bola diatas kepala (tertawa). Tahun ini juga akan begitu, walaupun tidak berkontribusi besar untuk kelas, tapi tetap berusaha”

— Bolanya sampai terlempar tinggi, seperti itu ?

“Untuk menggiring bola, ternyata harus memerlukan teknik. Orang yang ada ditengah hanya perlu membungkuk dan berguling, itu yang aku lakukan, tidak melakukan hal lain. Tapi aku bisa merasakan kalau ada bola yang lewat (tertawa)”


— Ngomong-ngomong aksen Osakanya Riko-san tidak keluar ya.

“Saat sedang bekerja tidak keluar. Kenapa ya (tertawa) ? Kalau sedang di Osaka pasti keluar. [Nandeyanen !(Kenapa !)] misalnya (tertawa)”

— Kamu juga melakukan hal bodoh dan juga nyeletuk ?

“Aku lebih banyak nyeletuk. Teman sekitarku lebih yang hal bodoh, jadi aku banyak nyeletuk [enak saja !] (tertawa)”


 


 
 

Riko Fukumoto

Tanggal lahir : 25 November 2000 (17 Tahun)
Asal : Osaka
Gol. Darah : B

【CHECK IT】
Pada November 2016 memenangkan kontes [Dai 8 Kai[Toho Cinderella]Audition]. Sedang tampil untuk, acara TV secara reguler [NHK Koko Koza Butsuri Kiso] (NHK ETV/Rabu 14:20~), iklan dari Daikyo [Sumaimo Nagaikisuru Kuni “e”]. Tampil di film yang sedang tayang [Nomitori Zamurai]. Single lagu tema untuk anime [Hisone to Masotan] (TOKYO MX, BS Fuji) yang berjudul [Shojo “wa” Ano Sora “wo” Wataru] akan dijual pada Rabu 30 Mei. Pada Jumat 15 Juli ~ Minggu 24 tampil di [New National Theater] (Middle Theater), pada Rabu 4 Juli ~ Kamis 5 tampil di Osaka Mielparque Hall untuk musical yang tayang berjudul [Majo no Takkyubin] yang berperan sebagai Kiki. Pada Rabu 1 Agustus akan tampil untuk film [Sensei Kunshu].
Untuk info lebih lanjut, bisa menuju Official Website

 

Musical [Majo no Takkyubin]

Untuk info lebih lanjut, bisa menuju Official Website Musical [Majo no Takkyubin]